berjalan

SELAMAT DATANG DI BLOG PERPUSTAKAAN "PROF. SITI BAROROH BARIED" MADRASAH MU'ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA TERAKREDITASI "A"

Sabtu, 05 Desember 2020

PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA ESAI
 HAFLATUL MAKTABAH TAHUN 2020
TEMA: GUGAH PEMUDA DI MASA PANDEMI

Assalamualaikum wr wb.. sobat perpus muat yang berbahagia, bagaimana kabarnya pada hari ini?? Kami doakan sehat semua dan selalu dalam lindungan Allah swt. Aamiin.. Jangan lupa selalu jaga kesehatan dan tetap membaca buku yaa.. Oke sob kami akan memberikan informasi terupdate dari Perpustakaan Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta, informasi tersebut adalah pada tanggal 28 Oktober 2020 kemarin, perpusmuat mengadakan lomba esai dalam rangka memperingati hari sumpah pemuda dan dirangkai dalam kegiatan gebyar perpustakaan yang di sebut Haflatul Maktabah, ohya untuk sobat yang belum baca info lombanya kemarin bisa cek tulisan sebelumya dengan tema  "HAFLATUL MAKTABAH TAHUN 2020 : GUGAH PEMUDA DI MASA PANDEMI". Alhamdulillah pada kesempatan ini telah memasuki tahun ke - 2, walau di masa pandemi seperti ini antusias warga sekolah dalam mengikuti lomba menulis esai tetap semangat dengan karya yang bagus-bagus serta menginspirasi kita semua. Di pilih 3 karya terbaik dari Guru, Karyawan maupun siswi MTs dan MA, dan dari beberapa karya yang terkumpul akan dibuat buku kumpulan esai Haflatul Maktabah Tahun 2020 dengan tema : Gugah Pemuda di Masa Pandemi. Kegiatan pembuatan esai tersebut diikuti oleh semua warga sekolah dari tanggal 28 Oktober 2020 hingga 4 November 2020 hingga pukul 12.00 siang. 

Nah inilah beberapa pemenang lomba esai dengan tema "Gugah Pemuda di Masa Pandemi" kegiatan Haflatul Maktabah Tahun 2020 yang kami dokumentasikan... 

Berikut Foto pilihan Guru dan Karyawan Para Pemanang lomba esai kegiatan Haflatul Maktabah, yuk berikan uplaus yang banyak kepada ustadzah yang telah mendapat peringkat baik... selamat ya ustadzah, atas prestasi yang di dapat..



Pengambilan foto tersebut di lakukan dengan memenuhi protokoler kesehatan secara baik. Foto paling atas adalah pemberian hadiah dari staff Perpustakaan kepada Predikat I tingkat karyawan, Sedangkan 2 foto di bawahnya yang memegang predikat 1 dan 2 tingkat Guru. Foto tersebut untuk memberikan semangat warga sekolah dalam kegiatan menulis, Untuk para siswi yang mendapat predikat 1 sampai 3 baik MTs maupun MA, kami kirim e-sertifikatnya melalui email masing-masing. Diharapkan kegiatan ini menambah semangat warga sekolah untuk mencintai buku dan gemar ke perpustakaan. Semoga tahun depan acara lebih meriah dan bermanfaat bagi kita semua. Aamiin... Salam Literasi...(yg)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar