berjalan

SELAMAT DATANG DI BLOG PERPUSTAKAAN "PROF. SITI BAROROH BARIED" MADRASAH MU'ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA TERAKREDITASI "A"

Minggu, 09 Februari 2020

KUNJUNGAN UNIVERSITAS MALAYA 
DI MADRASAH MU'ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA

Assalamualaikum sobat perpus muat yang berbahagia, bagaimana kabar kalian sob ??? ohya sudah membaca buku apa hari ini ??? kami dari perpustakaan akan memberi kabar paling update dan seru nih.. pada hari sabtu kemarin tanggal 8 Februari 2019 kami kedatangan tamu saudara kita dari jauh loh sob.. yup mungkin dari sobat perpus muat udah ada yang mengetahui hehe... kami kedatangan kunjungan dari kakak - kakak kita Universitas Malaya Malaysia sob...




Nah diatas merupakan foto dari kakak-kakak dari Universitas Malaya Malaysia sob, yang di pandu oleh sahabat kita dari UMY.. keren bukan hehehe... eh sob tau ngga kalau perpustakaan bukan hanya sebagai tempat untuk membaca dan meminjam buku lohh... namun juga bisa untuk pembelajaran, pertemuan, rekreasi maupun diskusi seperti di atas... maka dari itu sobat perpus muat yuk rajin ke perpustakaan, agar tau fungsi dan luasnya keguaan ruangan yang penuh dengan pengetahuan yaitu perpustakaan. oke masuk ke pembahasan kita lagi sob, bahwa Perpustakaan Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta sebagai tempat menerima tamu Universitas Malaya serta sebagai ruang diskusi dan tukar pikiran wahh serunyaa ya sob... Acara tersebut di buka oleh Ibu Direktur Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta, Ibu Agustyani Ernawati, M.Pd. dengan antusias kakak - kakak dari Universitas Malaya juga banyak mengajukan pertanyaan. Diharapkan dengan adanya acara seperti diatas bisa memberi kita pengalaman, menambah saudara dan memberi kita ilmu baru. Salam Literasi [yg]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar