berjalan

SELAMAT DATANG DI BLOG PERPUSTAKAAN "PROF. SITI BAROROH BARIED" MADRASAH MU'ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA TERAKREDITASI "A"

Kamis, 27 Oktober 2016

Kategori A Untuk Perpustakaan MTs. Mu'allimaat Dari Arpusda Kota Yogyakarta.


          Bertempat di Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah (Arpusda) Kota Yogyakarta berlangsung acara "Evaluasi Penyelenggara Perpustakaan Sekolah Tingkat SMP / MTs. Kota Yogyakarta TA. 2016" yang diikuti sekitar 65 pengelola perpustakaan sekolah. Acara ini berlangsung pada hari Senin tanggal 24 Oktober 2016 dibuka langsung oleh Kepala Arpusda Kota Yogyakarta, Bapak Wahyu Hendratmoko, SE, MM.
          Sebagai narasumber adalah Ibu Nunun Zulaikha, SIP., MM (Kasie Pengelolaan Perpustakaan pada Kantor Arpusda Kota Yogyakarta),  Bapak Triyanto, S.Pd., M.IP ( Pustakawan pada Kantor Arpusda Kota Yogyakarta), Ibu Irkhamiyati, M.IP (Kepala UPT Perpustakaan Universitas "Aisyiyah Yogyakarta), dan Teguh Prasetyo Utomo, A.Md. (Sekretataris PD Atpusi DIY). Sedangkan materi yang disampaikan oleh narasumber masing-masing adalah : Peran Kantor Arpusda Kota Yogyakarta Dalam Mendukung Penyelenggaraan Perpustakaan Sekolah Tingkat SMP/MTs. Se-Kota Yogyakarta TA. 2016, Evaluasi Penyelenggaraan Peprustakaan Sekolah Tingkat SMP/MTs. Di Wilayah Kota Yogyakarta, Membangun Sinergi Pepustakaan Umum Daerah dengan Pepustakaan Sekolah, dan Meningkatkan Kualitas Penyelenggaraan Pepustakaan SMP/MTs. Kota Yogyakarta.
            Kesempatan ini dipaparkan juga evaluasi penyelenggaraan perpustakaan sekolah tingkat SMP/MTs. oleh Kantor Arpusda Kota Yogyakarta terhadap 65 penyelenggara perpustalaan sekolah. Hal ini merupakan program pembinaan yang dilakukan Arpusda sekaligus untuk pemetaan Perpustakaan Sekolah Tinggkat SMP/Mts. di kota Yogyakarta. Evaluasi ini berdasarkan SNP Perpustakaan dengan pendekatan 9 aspek, meliputi : 1. Manajemen Peprustakaan, 2. SDM, 3. Gedung-Ruang-Sarpras, 4. Koleksi Perpustakaan, 5. Pengorganisasian, 6. Layanan Perpustakaan, 7. Anggaran, 8. Promosi, 9. Kerjasama. Hasil pemetaan ini alhamdulillah Perpustakaan MTs. Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta mendapat kategori  A.
           Evaluasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas perpustakaan sekolah tingkat SMP/MTs. Kota Yogyakarta lebih baik . (pko2)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar